Cara Mengerjakan Soal Pretest PPG 2018 - Dalam Materi pretest PPG 2018 sudah dijelaskan melalui juknis singkat pelaksanaan pretest PPG 2018 untuk peserta PPG 2018-2020. Lalu apa itu Pretest PPG ? Pre-test PPG 2018 merupakan proses awal yang dilakukan untuk menentukan calon peserta PPG Dalam jabatan 2018.
Proses seleksi awal ini sebetulnya sama dengan program terdahulunya yaitu program UKA atau Uji Kopetensi Awal. Tetapi dengan adanya perubahan konsep pelaksanaan setifikasi guru dari pola PLPG saat ini dirubah Menjadi pola PPG (Pendidikan Profesi Guru), jadi pola seleksi ujian nya pun berubah yang saat ini menjadi Pretes PPG. Dan apabila Guru yang mengikuti pretes-PPG dalam jabatan tahun 2018 dinyatakan lulus, maka guru tersebut akan menjadi peserta PPG yang rencananya akan dilaksanakan sampai tahun 2020.
Maka dari itu bagi Anda yang igin lulus pre-test PPG 2018 untuk mengetahui mekanisme atau tata cara mengerjakan soal pretest PPG 2018 sesuai juknis pelaksanaan pretes PPG 2018. Berdasarkan informasi yang ada pada juknis singkat pelaksanaan pretest PPG tahun 2018 terdapat 4 (Empat) jenis soal pretest PPG yang akan di ujikan diantaranya adalah :
- Soal minat dan bakat
- Soal profesional atau mata pelajaran
- Pendagogik
- Tes potensi Akademik
Itulah 4 materi soal pretest PPG 2018, yang memiliki bobot soal tes profesioanal/mata pelajaran jauh lebih besar dilihat dari durasi waktu tes materi lainya. Memng materi tes Profesioanal akan selalu berbeda pada tiap tiap mata pelajaran.
Nah, pada kesemptan kali ini Admin akan membagikan Cara Menegrjakan Soal Materi Pretest PPG 2018 berdasarkan juknis singkat pelaksanaan Peretes PPG 2018, sebagai persiapan untuk calon peserta PPG.
Cara Mengerjakan Soal Pretest PPG 2018 Sesuai Juknis singkat Pelaksanaan Pretest PPG Tahun 2018
Berikut kami bagikan tips cara mengisi materi soal pretest
1. Tahap awal yang harus dilakukan saat mengerjakan materi PPG adalah login pada aplikasi pretest PPG terlebih dahulu di computer/leptop yang telah disiapkan oleh panitia penyelenggra dengan cara memasukan ID Ujian (ID UKG/PRETEST) serta Validasi (TOKEN UJIAN). Selanjutnya pilih LOGIN.
2.) Sesudah sukses login selanjutnya akan tampak 4 sub tema mata ujian yang terdiri dalam profesional (mata pelajaran), pedagogik, tes potensi akademik, minat dan bakat. Yang perlu di perhatikan yaitu tiap-tiap sub mata ujian dikerjakan secara terpisah sesuai dengan waktu yang telah ditentukan. Kemudian silakanTentukan atau pilih mata ujian yang mau dikerjakan lalu pilih IKUTI UJIAN.
3.) Selanjutnya akan tampak menu KONFIRMASI UJIAN untuk mulai pelaksanaan dalmmengerjakan soal pilih IKUTI UJIAN.
4.) Setelah itu dapat segera mengerjakan soal pretes PPG, untuk memilih jawaban pada soal dengan cara menekan huruf pada keyboard. Jika soal ujian PPG telah terjawab bakal berubah jadi warna merah. Untuk berlanjut ke soal selanjutnya dengan cara tekan SPASI.
5.) Setiap menuntaskan satu sub mata ujian, peserta kembali kehalaman login. Serta ikuti kembali langkah-langkahnya mulai dari point 1 di atas.
6.) Silakan pahami untuk informasiyang ada pada waktu sedang mengerjakan soal, contohnya ada pemberitahuan terdapat beberapa soal yang belum juga terselesaikan. Usakan jangan lakukan konfirmasi selesai test/ujian bila masih ada waktu untuk merampungkan soal tersebut.
Mungkin Anda menginginkan materi contoh soal latihan pretes PPG tahun 2018, berikut admin bagikan materinya yang dapat anda unduh dibawah ini:
Soal Latihan Pedagogik + Kunci Jawaban (Download)
Soal Latihan Pretest PPG 2018 + Kunci Jawaban (Download)
Materi Penunjang Pretest PPG 2018 Tahap 2 :
Demikan postingan pada kesempatan kali ini mengenai Cara Mengerjakan Soal Pretest PPG Dalam Jabatan 2018 berdasarkan juknis singkat pelaksanaan Pretes PPG tahun 2018-2022. Semoga info kali ini dapat bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar